Villa Bambu, Jati Bogor.
Villa bambu ini merupakan bagian dari villa-villa di hutan jati wisata Bogor. Dengan kontur tanah agak menurun maka di design villa bambu yg menggunkan umpak cor yang terhubung dengan pondasi titik. Umpak-umpak tersebut tingginya disesuaikan dengan kontur tanah pada site, agar mendapatkan permukaan lantai yang nantinya rata.
Villa kecil ini dilengkapi kamar mandi dan pantry kecil disamping nya, yang dibuat menyatu dengan bangunan utama. Sehingga memudahkan bagi pengguna untuk memenuhi kebutuhan nya untuk memasak makanan kecil atau ke kamar mandi. Tempat tidur queen size di tempatkan berhadapan dengan fasilitas tv dan ada sebuah sofa berserta meja kecil di sampingnya.
Material lantai villa menggunakan bambu laminasi yang berbentuk lembaran papan yang sudah dilapisi resin. Dinding menggunakan muliplex 6mm yang dilapisi anyaman gedek bambu di kedua sisinya, sedangkan rangka - rangka nya menggunakan kayu ukuran 2/3. Untuk material atap, dipilih atap jenis Ounduline yang lebih elastis dan mampu meredam panas matahari. Dibawah atap, dilapisi anyaman gedek yang menempel mengikuti bentuk atap yang miring, gunanya mengurangi panas langsung dari atap dan memberikan ruang yang terasa lebih luas.
Atap memiliki tritisan yg cukup lebar, agar dinding bangunan terlindung dari tempias air hujan.
Sedangkan dinding kamar mandi dibuat menggunkan batu bata expose, agar terlihat lebih menyatu dengan lingungan nya..
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
0 komentar:
Posting Komentar